Monday, August 30, 2010

SMP

Dilihat dari judulnya mungkin sangat pendek, kenapa kok bisa pendek? Hari ini, kami ingin ikutan gerakan SEO positif. apa itu SEO? Sebagai pengenalan kami tidak akan menjelaskan secara rinci.

SEO itu adalah urutan pada hasil pencarian di google. Seperti misalkan kalian search di google dengan kata kunci "aplikasi handphone", nah pada halaman pertama google yaitu urutan 1-10, kalian akan menemukan berbagai situs yang nantinya jika di-klik akan mengarahkan kalian kepada situs tersebut. Nah inilah yang disebut SEO. Jika suatu situs ada di urutan halaman pertama di google, berarti situs tersebut SEO-nya sangat kuat.

Nah kami bersama para blogger lainnya akan mengikuti gerakan SEO positif dengan kata kunci "SMP". Coba search kata "SMP" di google, hasilnya kalian bakal menemukan situs-situs yang kurang baik atau dikategorikan dewasa. Nah dari gerakan inilah kami para siswa SMP ingin menggeser urutan situs lain di halaman google dengan kata kunci atau keyword "SMP" yang berbau situs negatif. Keyword itu apa? Keyword ialah suatu kata yang kalian ketik pada kolom search google.

Dari gerakan ini diharapkan, ketika nantinya kalian search di google dengan kata "SMP", diharapkan situs-situs yang berbau negatif tidak akan tampil dihalaman awal google, bahkan kami harap sampai halaman terakhir. Jadi semoga ketika ada orang lain yang mengetik keyword "SMP" akan mengarah ke situs-situs yang baik dan aman dari segala hal yang berbau negatif.

Bila kalian mempunyai blog/website, kalian juga boleh ikutan Gerakan SEO Positif ini.

0 comments:

Post a Comment

Ayo berkomentar demi kemajuan blog ini !